Info Sekolah
Jumat, 14 Feb 2025
  • Guru SMKN 10 Semarang Juara 1 Lomba Guru Inovatif dan Dedikatif Tingkat Jawa Tengah ##SMKN 10 Semarang Juara 3 Jambore GTK Hebat 2024 Kategori Kepala SMK Inovatif

SMKN 10 Semarang Mengadakan Seminar Optimalisasi Logistik dengan Pendekatan Algoritma NEH

Diterbitkan : - Kategori : Berita / Perguruan Tinggi

Semarang-Dalam upaya meningkatkan efisiensi sistem logistik, SMK Negeri 10 Semarang menggelar seminar bertajuk “Optimalisasi Logistik dengan Pendekatan Algoritma NEH (Nawaz, Enscore, dan Ham)”. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 17 Januari 2025, di Ruang Baita Adhi Guna. Seminar yang diikuti oleh siswa kelas X Manajemen Logistik ini menghadirkan Dr. Antono Adhi, S.Kom, M.T., M.M., seorang pakar dari Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang, sebagai narasumber utama. Didampingi oleh Firman Ardiansyah, S.T., M.T., Antoni Yohanes, S.T., M.T., serta Moh. Riza Adyanto, S.T., M.T.

Dr. Antono memaparkan pentingnya memahami dan menerapkan Algoritma NEH dalam dunia logistik. Algoritma ini dikenal sebagai salah satu metode optimasi penjadwalan yang sangat efektif dalam mengurangi makespan atau waktu penyelesaian total dalam sistem produksi. “Algoritma NEH memiliki langkah-langkah sistematis yang memungkinkan pengelolaan prioritas pekerjaan berdasarkan bobot tertentu. Dengan pendekatan ini, penjadwalan tidak hanya menjadi lebih cepat, tetapi juga menghasilkan output optimal dalam pengelolaan waktu dan sumber daya,” ujar Dr. Antono di hadapan para siswa.

Menurut Dr. Antono, Algoritma NEH banyak digunakan baik di dunia akademik maupun industri karena keunggulannya dalam menyederhanakan proses yang kompleks. “Metode ini sangat relevan untuk diterapkan di berbagai sektor logistik. Dengan memahami algoritma ini, para siswa akan memiliki bekal pengetahuan yang kuat dalam menghadapi tantangan di dunia kerja nanti,” tambahnya.

Kepala SMK Negeri 10 Semarang, Ardan Sirodjuddin, M.Pd., menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. Dalam sambutannya, Ardan mengapresiasi kerjasama yang terjalin dengan Universitas Stikubank Semarang. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Unisbank atas dukungannya dalam memberikan materi yang sangat bermanfaat bagi siswa jurusan Manajemen Logistik. Ke depan, kami berharap kerjasama ini dapat terus dikembangkan, baik melalui program pengabdian masyarakat, pengembangan jurusan, maupun peluang melanjutkan studi bagi siswa SMKN 10 Semarang,” ungkapnya.

Firman Ardiansyah, S.T., M.T., salah satu dosen Unisbank yang ikut mendampingi kegiatan seminar, turut menambahkan bahwa potensi jurusan Manajemen Logistik sangat besar. “Industri logistik Indonesia saat ini berkembang sangat pesat. Strategi SMKN 10 Semarang membuka jurusan ini cukup strategis,” ujarnya.

Antusiasme terlihat dari para siswa yang terlibat aktif selama sesi tanya jawab. Beberapa siswa mengajukan pertanyaan tentang cara algoritma ini diterapkan di berbagai skenario logistik dan bagaimana mereka dapat mengadaptasinya sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

Seminar ini menjadi langkah konkret SMK Negeri 10 Semarang dalam memperkuat kompetensi siswa di bidang logistik. Dengan menghadirkan narasumber berpengalaman dan materi yang relevan, kegiatan ini diharapkan mampu mempersiapkan siswa agar lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja di masa depan.

Penulis : Mulyo Subagyo, S.Pd, Ketua Jurusan Manajemen Logistik SMKN 10 Semarang.

Artikel ini memiliki

9 Komentar

Arimurti Asmoro
Jumat, 17 Jan 2025

Kemitraan yang membangun pendidikan bermutu dan berkelanjutan

Balas
Suhermawan, S.Pd.
Jumat, 17 Jan 2025

Seminar ini menjadi sebuah langkah tepat bagi siswa jurusan Manajemen Logistik untuk bekal belajar dan masa depannya. Secara tidak langsung juga akan membesarkan nama SMK N 10 Semarang bila mampu menghasilkan lulusan yang handal.

Balas
Helmi Yuhdana H., S.Pd., M.M.
Jumat, 17 Jan 2025

Mantaaabbb’s . . .

Balas
Susanti
Jumat, 17 Jan 2025

Terus maju Manajemen Logistik SMKN 10 Semarang ๐Ÿ‘

Balas
Dra.Warni
Jumat, 17 Jan 2025

Semoga bermanfaat demi kemajuan sekolah ini.

Balas
Antar subandana
Jumat, 17 Jan 2025

Mantab. Alhamdulilah luar biasa

Balas
Mulyo S
Jumat, 17 Jan 2025

Semoga jurusan manajemen logistik bisa terus berkembang..aamiin..

Balas
Suparman, S.Pd
Jumat, 17 Jan 2025

Keren mantap๐Ÿ‘๐Ÿ’ฏ

Balas
Digna Palupi
Senin, 20 Jan 2025

Mantap dan luar biasa demi kemajuan sekolah.

Balas

Beri Komentar