Info Sekolah
Rabu, 23 Apr 2025
  • Guru SMKN 10 Semarang Juara 1 Lomba Guru Inovatif dan Dedikatif Tingkat Jawa Tengah ##SMKN 10 Semarang Juara 3 Jambore GTK Hebat 2024 Kategori Kepala SMK Inovatif

Kemendikbudristek Luncurkan Program Pendidikan Berjenjang Inklusif

Diterbitkan : - Kategori : Berita

JAKARTA-Dalam mendukung implementasi pendidikan inklusif, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Pendidikan Berjenjang Pendidikan Inklusif. Kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi kesenjangan antara kebutuhan dan ketersediaan Guru Pendidikan Khusus, sehingga layanan bagi semua peserta didik, termasuk peserta didik berkebutuhan khusus, dapat dilaksanakan secara optimal.

Tujuan kegiatan ini meliputi penyampaian isu dan tantangan pendidikan inklusif di satuan pendidikan, penyampaian modul pendidikan berjenjang sebagai inovasi strategis dalam mengatasi tantangan implementasi pendidikan inklusif di satuan pendidikan, serta perlunya dukungan semua pihak dalam meningkatkan kompetensi terkait layanan bagi peserta didik berkebutuhan khusus melalui pendidikan berjenjang pendidikan inklusif.

Peluncuran Pendidikan Berjenjang Pendidikan Inklusif disiarkan secara langsung pada hari Kamis, 21 Maret 2024, mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB di Kanal Youtube KEMENDIKBUD RI. Acara tersebut dipandu oleh Trisni Ria, dengan kehadiran ibu-ibu anggota organisasi aksi solidaritas era Kabinet Indonesia Maju, ketua komisi nasional disabilitas Ibu Dante Rikmalia, serta Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Bapak Iwan Syahril, dan Komisioner Komisi Nasional Disabilitas, Bapak Eka Prastama Widanta.

Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Bapak Iwan Syahril, mengungkapkan bahwa hari ini merupakan tonggak baru dalam mengakselerasi penciptaan ekosistem pendidikan yang lebih berkeadilan untuk semua anak. Beliau kemudian mengutip Ki Hajar Dewantara, pendidik terkemuka Indonesia, yang menyampaikan bahwa pendidik seperti petani dan anak didik seperti benih yang ditanam. Setiap anak memiliki keunikan dan potensi yang berbeda, sehingga penting bagi pendidik untuk menumbuhkembangkan potensi setiap anak sesuai dengan fitrah yang berbeda-beda.

Penulis : Anni Rahayuningsih, S.Hum, Tenaga Perpustakaan SMKN 10 Semarang

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar