Info Sekolah
Kamis, 21 Nov 2024
  • Guru SMKN 10 Semarang Juara 1 Lomba Guru Inovatif dan Dedikatif Tingkat Jawa Tengah ##SMKN 10 Semarang Juara 3 Jambore GTK Hebat 2024 Kategori Kepala SMK Inovatif

Pekikan Kemerdekaan Bung Tomo dalam Peringatan Hari Pahlawan SMK Negeri 10 Semarang

Diterbitkan :

Hari Pahlawan diperingati setiap tanggal 10 November untuk mengenang dan menghormati perjuangan pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan. Peristiwa ini merupakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia tepatnya pada 10 November 1945 terjadi pertempuran besar melawan tentara sekutu untuk merebut kemerdekaan Indonesia terjadi di Kota Surabaya. Peristiwa tersebut hingga kini sebagai latar belakang Hari Pahlawan Nasional.

Tema peringatan Hari Pahlawan tahun ini adalah Pahlawanku Teladanku. SMK Negeri 10 Semarang memperingati hari pahlawan dengan upacara bendera di lapangan sekolah pada pukul 07.00 WIB. Upacara bendera dilaksanakan oleh seluruh Peserta Didik, Dewan Guru dan Karyawan, serta Mahasiswa PPL PPG Prajabatan. Amanat pembina upacara dibuka dengan pekikan “Merdeka” dan “Allahu Akbar” Bung Tomo oleh Pembina upacara untuk membangkitkan semangat kepahlawanan Peserta Didik.

Dalam upacara peringatan Hari Pahlawan ke-77 pagi ini, Pembina upacara memberikan amanat tentang  pentingnya penghormatan dan penghargaan terhadap jasa para pahlawan. Pemaknaan jasa para pahlawan perlu diterapkan Peserta Didik untuk menjadikan contoh yang baik bagi generasi berikutnya. Perwujudan penghargaan terhadap jasa para Pahlawan tersebut telah diterapkan oleh petugas upacara yang sudah bekerja keras dengan baik dalam menjalankan tugasnya. Hal tersebut merupakan contoh perwujudan kepahlawanan bagi SMK Negeri 10 Semarang.

“SMK Negeri 10 Semarang, dari Semarang untuk Indonesia”

Penulis: Nurul Sholehah, S.S., PPL PPG UNNES Mapel Bahasa Indonesia

Editor: Tim Humas

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar