Keberhasilan SMKN 10 Semarang mengatasi kekurangan guru menarik perhatian SMK 17 Agustus Semarang. Untuk itu Ibu kepala sekolah didampingi salah satu guru melakukan studi tiru pada hari Kamis, 01 September 2022 pukul 09.00 WIB.
Kepala SMK 17 Agustus Semarang, Ibu Rachel Lilik Suryani sangat tertarik dengan tawaran program pemenuhan guru SMKN 10 Semarang.
“Kebetulan sekolah kami juga kekurangan guru sehingga kami segera datang ke SMKN 10 Semarang untuk belajar bagaimana cara mengatasinya” Ujar Kepala SMK 17 Agustus Semarang.
Rombongan dari sekolah yang beralamat di Jalan Ki Mangunsarkoro No.19, Karangkidul, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang ini disambut hangat oleh kepala SMKN 10 Semarang.
“Kami mengapresiasi langkah SMK 17 Agustus belajar untuk pemenuhan guru. Kebetulan sekolah punya program yang bisa diadaptasi oleh sekolah lain” Ucap Bapak Ardan Sirodjuddin.
SMKN 10 Semarang siap mengawal langkah SMK 17 Agustus untuk memenuhi kekurangan guru.
Penulis : Humas SMKN 10 Semarang
Beri Komentar