Info Sekolah
Selasa, 22 Okt 2024
  • Guru PAI SMKN 10 Semarang Juara 1 Lomba Guru PAI Berprestasi Kemenag Kota Semarang##SMKN 10 Semarang Juara 2 Anugerah Sekolah Berbudaya Sehat Tk. Nasional

Ibadah Siswa-Siswi Kristen dan Katolik SMK N 10 Semarang, Menjaga Iman dan Kasih Sesama

Diterbitkan : - Kategori : Berita / Kerohanian

Semarang, 13 Oktober 2023 – Siswa dan siswi Kristen dan Katolik di SMK N 10 Semarang menghadiri ibadah bersama yang digelar pada Jum’at, 13 Oktober 2023, di Lab Bahari sekolah. Acara ini dimulai pukul 09:30 dan berlangsung hingga pukul 11:30 WIB.

Ibadah ini bertujuan untuk menjaga iman kepada Tuhan dan menguatkan kasih kepada sesama, dengan renungan yang diambil dari Kitab 1 Timotius 6:3-10. Renungan tersebut disampaikan oleh Pak Andhika Wildan Krisnamurti, guru matematika di sekolah. Dalam renungannya, Pak Andhika mengajarkan tentang pentingnya menjaga perkataan agar tidak menimbulkan dengki, fitnah, atau percekcokan di antara sesama. Ia juga menekankan perlunya menghindari nafsu cinta terhadap uang, sehingga kita tidak terbutakan dalam berperilaku yang baik dan tidak merampas hak orang lain.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh  guru Pendidikan Agama Kristen di SMK N 10 Semarang. Ibadah berlangsung dengan penuh khidmat dan lancar. Seluruh peserta, baik siswa maupun siswi, berpartisipasi dengan penuh kesungguhan dalam ibadah tersebut. Acara ini tidak hanya memperdalam iman, tetapi juga memupuk kasih dan rasa persaudaraan di antara siswa-siswi, menciptakan suasana yang damai dan penuh berkat.

Penulis : Ribka Tri Muryani, Guru Pendidikan Agama Kristen SMKN 10 Semarang

Artikel ini memiliki

2 Komentar

Ribka Trimuryani
Sabtu, 14 Okt 2023

Terberkati dengan kegiatan ini.

Balas
Arimurti Asmoro
Sabtu, 14 Okt 2023

Ibadah bersama saudara seiman, berdoa untuk sekolah dan menjadi berkat bagi sesama…AMIN

Balas

Beri Komentar