Setiap peserta didik adalah individu yang unik dengan kepribadian unik yang berbeda dari yang lain. Oleh karena itu, tidak dapat dipungkiri bahwa ketika peserta didik masuk suatu sekolah dan ditempatkan di kelas yang sama, maka muncul karakteristik yang berbeda-beda di antara mereka, seperti minat, gaya belajar, latar belakang, dan kemampuan menyerap informasi. Peserta didik juga merupakan individu yang memiliki potensi dan kemampuan, sehingga pendidikan harus dianggap sebagai lahan subur bagi perkembangan peserta didik secara menyeluruh. Dengan demikian pembelajaran yang dicapai memberikan kesempatan kepada setiap peserta didik untuk mencapai seluruh potensinya sesuai dengan tingkat kemampuan yang ada, baik aktual maupun potensial. Menurut Hermawan, dkk (dalam Diar dan Ekasatya 2016:32) menyatakan bahwa peserta didik merupakan tokoh penting dalam dunia pendidikan yang harus didekati, didengar, dan diapresiasi secara komprehensif mengenai semua harapan dan aspirasinya.
Fasilitator pembelajaran, dalam perannya sebagai guru, harus mengakui keberagaman yang ada di antara peserta didik di kelas, khususnya saat menentukan strategi mana yang akan diterapkan untuk pembelajaran yang efektif. Seiring berjalannya waktu, menjadi penting bagi para pendidik kontemporer untuk menjadi inovatif dan kreatif dalam memilih dan mengembangkan metode pengajaran mereka. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa pembelajaran terjadi secara efektif, memenuhi kebutuhan peserta didik, dan mengoptimalkan potensi mereka untuk belajar. Indikator yang jelas dari keberhasilan peserta didik dalam perjalanan pendidikan mereka adalah kapasitas mereka untuk belajar mandiri, yang menghasilkan pengetahuan yang benar-benar mereka kuasai. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengadopsi pendekatan atau metode selama proses pembelajaran yang merangsang keingintahuan peserta didik, dengan salah satu jalan yang efektif adalah melalui pembelajaran Elemen Ilmu Pelayaran Datar.
Pemecahan masalah matematis merupakan salah satu aspek keterampilan berpikir tingkat tinggi yang diartikan sebagai upaya mencari jalan keluar dari suatu kesulitan dan mencapai suatu tujuan. Pemecahan masalah adalah tingkat aktivitas intelektual yang melibatkan pencarian solusi masalah dengan menggunakan pengetahuan yang sudah tersedia. Pembelajaran membuat rencana pelayaran dipeta menitikberatkan pada pemecahan masalah untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah, namun kenyataan yang sering terjadi ketika melatih memecahkan masalah yang saat ini masih belum mendarah daging.
Kegiatan pembelajaran topik merencanakan pelayaran dipeta yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah harus memperhatikan heterogenitas kemampuan matematis dan bernalar siswa. Perbedaan individu pada peserta didik sekolah menengah dibedakan berdasarkan perbedaan kemampuan aktual dan potensi. Kompetensi yang sesungguhnya adalah kompetensi yang mudah ditunjukkan dan diuji karena merupakan hasil usaha atau pembelajaran yang berkaitan dengan metode, materi, dan hal-hal khusus yang dilakukan. Sedangkan kemampuan potensial adalah kecakapan yang masih tertanam dalam diri peserta didik yang diperolehnya secara pembawaan, sehingga memiliki peluang untuk berkembang menjadi kemampuan nyata.
Untuk meningkatkan keterampilan pemecahan masalah peserta didik, guru harus menyesuaikan metode pengajaran mereka di kelas. Pada dasarnya, setiap peserta didik memiliki perbedaan yang unik terkait kemampuan, minat, latar belakang budaya, dan gaya belajar mereka. Pendekatan pembelajaran yang secara efektif memenuhi berbagai kebutuhan peserta didik dengan kemampuan yang berbeda-beda disebut pembelajaran terdiferensiasi (Differentiated Teaching) atau mendiferensiasikan pengajaran. Istilah lain dari Differentiated Teaching adalah Differentiated Instruction atau Differentiated Learning yang dicetuskan oleh Carol Ann Tomlinson.
Oleh karena itu, guru harus mampu menjadi ahli dalam pengajaran yang berdiferensiasi untuk memenuhi kebutuhan siswa, memulihkan atau mempercepat pengajaran, dan memberikan kesempatan belajar dan berkembang bagi semua siswa. Menurut Corley (dalam Evi Lailiyah 2016:55) pembelajaran diferensiasi (Differentiated Instruction) merupakan pendekatan yang mengizinkan guru untuk merencanakan strategi untuk memenuhi kebutuhan dari setiap siswa. Champan dan King (dalam Sion Stepani Simanjuntak dan Tanti Listiani 2020:135) mengemukakan bahwa pembelajaran diferensiasi (Differentiated Instruction) adalah pembelajaran yang terdiferensiasi yang berdasarkan pada keberagaman kesiapan (readiness), profil belajar siswa (learning profile), dan ketertarikan (interest). Menurut Adriany (dalam Lailiyah 2016:55) mengemukakan pembelajaran diferensiasi (Differentiated Instruction) adalah teori pembelajaran yang berdasarkan premis bahwa pendekatan instruksional harus berdasarkan perbedaan karakteristik individu dalam kelas yang merespon kebutuhan pesesta didik.
Pembelajaran yang dibedakan disesuaikan dengan kemajuan peserta didik yang sedang berlangsung, dengan mempertimbangkan pengetahuan sebelumnya dan apa yang telah mereka serap. Jika kita mengibaratkannya dengan menu makanan, setiap peserta didik menerima menu pembelajaran yang dipersonalisasi yang sesuai dengan preferensi mereka. Desain pembelajaran memastikan bahwa dapat menikmati penawaran pendidikan yang mereka sukai sambil tetap memenuhi kebutuhan gizi yang penting dan mencapai tujuan pembelajaran yang diperlukan. Pendekatan ini didasarkan pada karakteristik peserta didik. Pada saat ini, pembelajaran diferensiasi menjadi sorotan dalam dunia pendidikan yang berpijak pada keberagaman potensi siswa. Karena hal tersebut berdampak dalam meningkatkan mutu proses dan hasil belajar siswa. Kemampuan penalaran peserta didik yang mengikuti pembelajaran diferensiasi lebih meningkat daripada yang mengikuti pembelajaran konvensional. Peningkatan kemampuan penalaran matematis peserta didik yang mengikuti pembelajaran diferensiasi lebih baik daripada peserta didik yang mengikuti pembelajaran konvensional ditinjau dari kemampuan awal matematisnya. Terdapat interaksi antara pembelajaran (konvesional dan diferensiasi) dan pengetahuan awal matematis (atas dan bawah) terhadap peningkatan kemampuan penalaran matematis.
Guru perlu memahami kebutuhan belajar peserta didik agar metode yang akan digunakan akan sesuai dengan tujuan, kondisi, jenis, fungsi dan sesuai dengan berbagai tingkat kematangan peserta didik. Kurikulum Merdeka menjabarkan pembelajaran berdifirensiasi dalam aspek konten, proses dan produk. Maka dalam proses implementasi Kurikulum Merdeka, guru harus mengembangkan kapasitasnya untuk bisa memetakkan kebutuhan belajar peserta didik dan mewujudkannya dalam rencana pembelajaran. Inti dari implementasi Kurikulum Merdeka dalam proses belajar di kelas adalah tenaga pendidik mampu menciptakan pembelajaran yang aktif melalui pendekatan diferensiasi konten, proses dan produk. Maka dalam hal tersebut, guru memiliki peran yang sangat besar terhadap keberhasilan kurikulum. Kompetensi dan komitmen guru juga menjadi faktor terpenting dalam implementasi kurikulum. salah satu kunci keberhasilan implementasi kurikulum adalah ketika guru memiliki kapasitas untuk mengembangkan tugas yang sejalan dengan ekspektasi atau tujuan dalam kurikulum baru. Guru perlu dilibatkan langsung dalam pengembangan kurikulum agar pemahaman tentang kurikulum baru lebih tajam dan bisa memberikan saran tentang kebutuhan peserta didik sehingga mampu menyusun instruksi belajar yang sesuai. Keterlibatan ini juga dapat mendorong guru memiliki rasa tanggung jawab dan rasa memiliki terhadap kurikulum, sehingga dapat memunculkan semangat mengajar yang baik.
“SMK Negeri 10 Semarang, dari Semarang untuk Indonesia”
Penulis: T. Harry Sulistianto, S.Pd., M.Si., Guru Produktif Nautika Kapal Niaga
Editor: Tim Humas dan Literasi
Nautika Jaya👍
Sangat menginspirasi 👍
Tetap semangat
luar biasa, sangat menginspirasi
sangat membantu dalam pembelajaran
Sangat menginspirasi dan tetap semangat
Sangat menginspirasi dan kreatif, tetap semangat dan terus berkarya
LUARR BIASAAA , TETAPP SEMANGAT BERBAGI UNTUK KEBAIKAN
Sangat menginspirasi
kerenn sekaliii guru paling menginspirasiiiii❤️
Tetap semangat dan terus berkarya
sangat menginspirasi
Tetap semangat dan sukses selalu
sukses selalu
Menginspirasi dan bermanfaat
terus berkarya, nautika kaya🔥❤🔥
Hebat sekali bagus sangat menginspirasi tetap semangat dan terus berkarya
sukses selalu nautika jaya
sukses selalu nautika jaya, dan terus berkarya
terus berkarya dan menginspirasi banyak orangg!!!
sangat menginspirasi sekaliii, sukses selalu dan terus berkaryaa
Sangat menginspirasi
Tetap semangat
sukses selalu & jaya selalu nautika
Sangat menginspirasi, sukses selalu 👍
terus berkaryaa dan suksess selaluu, semangatt🥳
Sangat menginspirasi, semangat sukses selalu nautikaaa💯❤️
Menginspirasi dan semoga nautika selalu jaya
Menginspirasi dan semoga nautika jaya selaluu
menjadi sangat semangat dan ingin belajar lebih dalam tentang nautika👏👏
Terus semangat
Semangat dan sukses selalu
Menginspirasi dan semoga kedepannya Nautika jaya selalu
Sukses selalu, semangat nautika
terus berkarya, Nautika jayaa💪🏻
Semangat dan sukses selaluu!!
Sukses selalu nautika
sangat menginspirasi, nautika jaya 💪🏻
nautika jaya
nautika mantap selalu
sukses selalu
tetap semangat, dan sukses selalu Nautika 👏🏻
sukses selalu
Sangat menginspirasi, tetap semangat
tetap semangat
Nautika jaya🔥
Nautika luar biasa
Nautika sangat mengispirasi
Nautika sangat membanggakan
Sangat membanggakan
Semoga bisa selalu menginspirasi
Keren sekali,dan terus semangat
Tetap semangat dan terus sukses 🔥
keren sekali, sangat menginspirasi
sukses slalu!!
sangat menginspirasi
sukses slalu!!
Semangat literasi.. Jaya nautika.. 👍
Sangat menginspirasi 🔥🔥
Luar biasa
semangat dan sukses selalu untuk menginspirasi
Nautika hebat
Sangar menginspirasi
Sangat menginspirasi, Nautika Jaya🔥
Keren, sukses selalu👍👍
Keren sekali, sangat menginspirasi sukses selalu 👍👍🙏
Beri Komentar